![]() |
https://www.istockphoto.com/id/foto/babymoon-gm982155152-266709031?phrase=babymoon |
Masa
kehamilan merupakan masa yang membuat pasangan sangat bergembira kala
menyambutnya, apalagi jika kehamilan itu sangat dinantikan. Emosi, perasaan,
dan kondisi ibu hamil bisa berubah-ubah dalam waktu yang cepat. Keadaan mood
swing seperti ini tentu bukan hal yang mudah, tetapi jangan putus asa karena
hal ini bisa diatasi. Ketenangan, perasaan bahagia, dan bersemangat dalam
menjalani masa kehamilan tentu dapat diupayakan bersama.
Salah
satu tips saat hamil yang dapat dilakukan yaitu dengan melakukan babymoon.
Babymoon merupakan kesempatan ibu hamil untuk melepas penat, stres, dan
kelelahan emosi yang dirasakan. Aktivitas ini untuk merilekskan tubuh dan
pikiran secara bersamaan. Babymoon menjadi alternatif untuk mewujudkan
program hamil sehat bagi Bunda.
Persiapan
melakukan babymoon tentu berbeda jauh dengan kalau mempersiapkan liburan
ala-ala backpacker, yaa. Selain kebahagiaan dan ketenangan pikiran
Bunda, tentu perlu diperhatikan pula keselamatan diri dan juga janin yang
dikandung. Untuk
itu perlu diperhatikan tips hamil sehat saat babymoon berikut ini:
Perhatikan
Usia Kehamilan
Usia
yang disarankan untuk melakukan babymoon adalah antara 14-28 minggu.
Saat ini kondisi janin dalam kandungan sudah stabil. Bunda sudah tidak
mengalami morning sickness sehingga aman apabila ingin melakukan
perjalanan.
Saat
usia kehamilan trimester 1, kondisi kehamilan masih mengkhawatirkan karena
kondisi janin dalam rahim masih rentan dan lemah sehingga bahaya keguguran juga
mengintai apabila kondisi tubuh Bunda lemah dan dipaksakan untuk melakukan
perjalanan wisata yang melelahkan.
Apabila
pada trimester 3, Bunda sudah dalam kondisi yang lemah karena persiapan untuk
melahirkan. Selain itu, apabila memaksakan pada kondisi ini, bayi dapat lahir
secara prematur.
Untuk
itu, sebelum melakukan babymoon, Bunda wajib memeriksakan kehamilan dan
juga berkonsultasi dengan dokter kandungan terhadap kemungkinan-kemungkinan
yang terjadi selama babymoon.
Konsultasi
Dengan Dokter Kandungan
Program
hamil sehat saat melakukan babymoon adalah dengan berkonsultasi ke
dokter kandungan. Rekomendasi dari dokter kandungan akan membantu menentukan
langkah selanjutnya. Apabila setelah melakukan cek kesehatan dinyatakan oke
untuk bepergian, maka Bunda dapat mempersiapkan destinasi yang akan dituju.
Namun,
apabila dokter kandungan menyatakan tidak baik bagi Bunda untuk melakukan
perjalanan wisata karena ada beberapa kondisi yang membahayakan selama
kehamilan misalkan pre-eclampsia atau resiko pecah air ketuban dini maka
perjalanan wisata ini dapat ditunda hingga bayi lahir. Kondisi lain yang perlu
dipertimbangkan untuk melakukan babymoon, antara lain: ada riwayat
perdarahan, menderita anemia, dan riwayat penyakit pernapasan.
Persiapkan
Baju dan Alas Kaki yang Nyaman
Selama
menjalani babymoon, persiapan baju dan sepatu perlu juga diperhatikan. Kenyamanan
dan keselamatan Bunda dan janin dalam kandungan tetap menjadi perhatian utama.
Bunda dapat membawa pakaian yang nyaman dikenakan dan memberikan keleluasaan
untuk bebas bergerak. Pakaian yang sempit akan membuat Bunda tidak nyaman,
gerakan terbatas, dan napas menjadi sesak. Bahan pakaian juga perlu
diperhatikan. Pakaian dengan bahan katun jepang, bahan katun silk, bahan katun
combed, dan bahan spandek sangat nyaman digunakan berkegiatan saat hamil.
Kondisi
hamil membuat cairan tubuh menumpuk hingga 50% karena cairan berfungsi
menyuplai kebutuhan janin saat dalam kandungan, sehingga saat hamil kaki
menjadi bengkak. Tentu kaki bengkak ini membuat Bunda menjadi sangat tidak
nyaman saat berjalan dan bergerak. Pilihan alas kaki yang nyaman dan menjadi
pilihan, antara lain: sneaker, sandal flat, sepatu flat, wedges, slip-on,
slides, clogs, dan mini boot.
Tentukan
Destinasi dan Akomodasinya
Destinasi
babymoon ditentukan bersama dengan suami. Namun persiapan untuk
akomodasinya dapat diserahkan kepada suami atau agen perjalanan yang terpercaya
untuk mengaturnya. Mulai dari tiket pesawat atau kereta, mobil, hotel atau
tempat menginap, tempat mana saja yang akan dikunjungi, dan acara apa saja yang
ingin dilihat.
Namun,
sekali lagi, keselamatan dan kesehatan Bunda dan calon bayi menjadi prioritas
utama. Jauh atau dekatnya destinasi babymoon juga harus diperhitungkan.
Ukur
Kemampuan Diri
Tips
kehamilan sehat yang perlu diperhatikan saat babymoon adalah mengukur
kemampuan diri. Perubahan hormon dan perubahan kondisi tubuh selama kehamilan
akan memengaruhi setiap aktivitas yang dilakukan Bunda. Apabila tubuh sudah
memberikan signal kelelahan dan butuh istirahat, Bunda segera beristirahat
untuk mengistirahatkan diri sehingga kebugaran tubuh kembali pulih. Babymoon
merupakan kegiatan untuk merilekskan tubuh dan pikiran agar Bunda bahagia,
bukan malah menyiksa diri. Babymoon dilakukan dengan terukur dan
memperhatikan kondisi Bunda dan bayi yang dikandungnya.
Konsumsi
Makanan yang Bergizi
Selama
melakukan babymoon, tidak menutup kemungkinan melakukan wisata kuliner
pula. Perlu diingat bahwa asupan gizi harus tetap diperhatikan. Bukan berarti
pada saat babymoon, Bunda bebas menyantap makanan yang ada. Makanan yang
beresiko apabila dikonsumsi wanita hamil sebaiknya dihindari, antara lain:
steak setengah matang, ikan yang mengandung merkuri tinggi, telur setengah
matang, sushi dan sashimi, jeroan, susu mentah yang belum dipasteurisasi, minum
banyak kafein, bahan yang mengandung herbal (ephedra, dong quai, chamomile,
dan rosemary), mayones, makanan cepat saji dan minuman beralkohol.
Persiapkan
Kebutuhan selama Liburan
Hal penting dalam program
hamil sehat yang perlu disiapkan sebelum menjalani babymoon, yaitu,
yaitu: 1 botol air minum isi ulang, obat-obatan dan vitamin, dompet, gawai,
tisyu, sabun cair, tisyu antiseptik, dan camilan yang menyehatkan (buah-buahan
dan kacang-kacangan).
Babymoon
menjadi salah satu alternatif untuk mencapai kehamilan sehat, mengingat ibu
hamil juga memerlukan saat untuk menyegarkan pikiran. Pilihan destinasi babymoon
tidak perlu jauh, akan tetapi dapat memberikan perubahan suasana yang dapat
mendukung kesegaran dan tubuh bagi Bunda selama menjalani kehamilannya. Selama
melakukan babymoon, usahakan Bunda tetap dapat dengan intens
berkomunikasi dengan dokter kandungan, agar sewaktu-waktu ketika ada kejadian
yang memerlukan penanganan dokter dapat cepat dilakukan tindakan pertolongan.
Klinik Kehamilan Sehat menyediakan layanan 24/7 untuk konsultasi dengan dokter
kandungan. Untuk mencari informasi seputar kehamilan, hubungi: www.kehamilansehat.com,
IG. @kehamilansehat, Telepon. 0811-172-5959.
Babymoon
bukan hanya sekedar jalan-jalan, melainkan kesehatan ibu dan anak yang
dikandung tetap menjadi prioritas utama. Setelah membaca artikel ini, Bunda
sudah tidak sabar untuk melakukan Babymoon? Bisa dong disebutkan
destinasi favorit Bunda saat Babymoon. Ketik di kolom komentar, yaa.
4 Comments
Babymoon dapat menambah semangat dan memberikan suasana hati lebih tenang dan bahagia, asal dilakukan dengan tepat ya mbak. Apalagi perjalanan ini dilakukan bersama suami tercinta, pasti akan membuat nyaman dan bahagia. Kalau kondisi hati ibu bahagia, akan berdampak positif terhadap perkembangan janin tentunya.
BalasHapusSupaya kondisi ibu hamil, sehat lahir dan batinnya memang harus bisa melakukan hal-hal menyenangkan, ya...misalnya aja melakukan babymoon.
BalasHapusKarena Ibu hamil yang bahagia tentunya dapat mempengaruhi perkembangan janin di dalam kandungan.
Xixi, saya kok baru tahu ada istilah babymoon🤭. Kayaknya asik juga, ya. Memanjakan diri saat kehamilan supaya mental Ibu juga tetap terjaga. Kondisi ibu hamil kan harus bahagia, jadi butuh diajak santai ya.
BalasHapusBabymoon jd kesempatan emas bagi bumil untuk relaksasi ya mak. Namun tentu saja harus dipertimbangkan matang-matang sebelum memilih lokasi babymoon yang diinginkan. Pertimbangkan keselamatan dan kesehatan ibu dan bayi.
BalasHapus